BLOG

BLOG

Rabu, Juni 10, 2015

10 Gelandang Terbaik Eropa 2014-2015


Liga-liga Eropa baru saja berakhir, ini berarti waktunya menilai tim dan para pemain selama musim 2014-2015 bergulir. Pada penulisan kali ini saya akan membahas sepuluh gelandang Eropa terbaik selama musim 2014-2015 berdasarkan Performance Score yang dirilis oleh Squawka.

Musim ini banyak gelandang Eropa yang mencuri perhatian. Mereka tidak hanya baik dalam menyuplai bola untuk para penyerang, namun juga baik dalam membantu penyerang dalam membuat gol. Begitu juga dengan pertahanan, para gelandang ini juga mampu membantu benteng pertahanan tim. Siapa saja gelandang terbaik Eropa musim 2014-2015 yang dikutip oleh Bola.net, cekidot:

Keterangan: Performance Score adalah suatu perhitungan dengan menggunakan algoritma khusus untuk menentukan efek positif seorang pemain di semua laga.

10. Franco Vazquez - Palermo

Performance Score: 1018
Palermo yang finis diurutan ke-11 klasemen liga Itali Serie A, menyumbangkan Franco Vazquez menjadi gelandang terbaik kesepuluh. Pemain berusia 26 tahun ini telah mencetak 10 gol dan 10 assist selama musim ini. Vazquez pun mampu membuat 68 peluang mencetak gol dari 37 laganya bersama Palermo.

09. Idrissa Gueye - Lille

 Performance Score: 1034
Namanya memang tak terlalu dikenal, namun Gueye berhasil tampil meyakinkan musim ini bersama klubnya Lille. Pemain asal Senegal ini telah mampu membuat 30 peluang mencetak gol dan dua assist. Dalam 32 penampilannya bersama Lille musim ini pun ia telah mencetak empat gol.

08. Kevin De Bruyne - Wolfsburg

Performance Score: 1036
Pemain dengan paspor Belgia ini memang rajanya assist untuk musim ini. De Bruyne mencatatkan 20 assist, terbanyak selama musim ini dibanding pemain manapun di Eropa. Mantan pemain Chelsea yang sekarang berseragam Wolfsburg ini bahkan telah membuat 111 peluang mencetak gol.

07. Antonio Candreva - Lazio

Performance Score: 1075
Pemain sayap berusia 28 tahun ini tampil menawan untuk Lazio di musim ini. Ia telah mencatatkan 60 peluang mencetak gol, terbanyak diantara pemain Lazio lainnya. Untuk urusan gol pun Candreva tak kalah aktif dibanding penyerang Lazio, Miroslav Klose. Candreva tercatat telah membuat 10 gol, terpaut tiga gol dari Klose.

06. Dimitri Payet - Marseille

Performance Score: 1079
Gelandang asal Perancis ini memang tampil fantastis musim ini bersama Marseille. Ia sukses menciptakan 117 peluang di League 1. Selain itu pemain berusia 28 tahun ini juga sukses membuat 17 assist, yang merupakan torehan assist terbanyak di League 1.

05. James Rodriguez - Real Madrid

Performance Score: 1091
Sejak dirinya resmi berlabuh ke Real Madrid dari AS Monaco memang Rodriguez digadang-gadang akan menjadi pemain penting di Madrid. Diluar dari Real Madrid yang memang tampil tak sesukses musim lalu, namun Rodriguez tampil apik secara individual. Pemain asal Kolombia ini telah menciptakan 77 peluang dan berhasil menghasilkan 13 gol.

04. Yaya Toure - Manchester City

Performance Score: 1139
Yaya Toure masih menjadi pemain penting untuk Manchester City musim ini. Pemain asal Pantai Gading ini tampil sebanyak 29 kali di liga dan berhasil mencetak 10 gol. Walaupun Yaya sempat absen selama sebulan dari City karena harus membela negaranya di Piala Afrika, namun Yaya bersama rekan setimnya masih mampu membuat City finish diurutan kedua liga Inggris. 

03. Arjen Robben - Bayern Munich

Performance Score: 1429
Bayern Munich masih mendominasi liga Jerman dengan keluar sebagai juara lagi. Ini tak lepas dari penampilan apik winger mereka, Arjen Robben. Robben memang harus melipir karena cidera, namun sebelum cedera datang, Robben telah tampil sebanyak 21 kali bersama Bayern. Meskipun kehilangan 13 laga namun pemain asal Belanda ini berhasil mencetak 17 gol dan 50 peluang.

02. Santi Cazorla - Arsenal

Performance Score: 1461
Pemain asal Spanyol ini adalah salah satu pemain penting dibalik suksesnya Arsenal musim ini yang berhasil finis diurutan ke-3 liga dan juara Piala FA. Cazorla berhasil membuat 78 peluang mencetak gol. Ia juga berhasil membukukan torehan tujuh gol dan mencatatkan 11 assist.

01. Eden Hazard - Chelsea

Performance Score: 1818
Inilah gelandang terbaik Eropa musim ini, Eden Hazard. Gelandang Chelsea ini bahkan berhasil menyabet penghargaan PFA Award Player of The Year. Winger lincah asal Belgia ini berhasil mencetak 14 gol di liga Inggris. Selain itu pemain 24 tahun ini berhasil membuat 91 peluang mencetak gol, tertinggi di Chelsea juga di Premier League. Hazard juga mampu melakukan take ons (mendribel bola melewati hadangan lawan) sebanyak 184 kali, yang merupakan jumlah tertinggi di Eropa.

0 comments:

Posting Komentar